Penyuluhan Hukum Perda Tingkat Kecamatan Tahun 2019
Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Tabalong pada Tahun 2019 melalui Kegiatan Peraturan Perundang-undangan melaksankan Kegiatan Penyuluhan Hukum Perda Tingkat Kecamatan pada 2 Kecamatan yaitu di Kecamatan Jaro dilaksanakan pada hari Senin tanggal 26 Februari 2019 bertempat di Aula Kecamatan Jaro mulai jam 09.00 Wita – Selesai dan di Kecamatan Pugaan dilaksanakan pada hari Senin 29 April 2019 bertempat di Aula Kecamatan Pugaan mulai jam 09.00 Wita s.d Selesai
Peserta Penyuluhan Hukum Perda Tingkat Kecamatan dengan sasaran Aparat Desa, aparat kecamatan, tokoh masyarakat dan pemuda di Kecamatan Jaro, pada saat pelaksanaannya peserta yang hadir berjumlah 50 orang dan di Kecamatan Pugaan dihadiri oleh 53 orang peserta yang hadir.
Materi dan Narasumber Penyuluhan Hukum Peraturan Daerah Tk. Kecamatan Tahun 2019 terdiri dari :
- Peraturan Daerah Kabupaten Tabalong Nomor 04 Tahun 2018 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Narasumber : Adi Rizani Rachman, SKM,MS, Kasi Penegakan Hukum dan Penyelesaian Sengketa pada Dinas Lingkungan Hidup Kab. Tabalong).
- Peraturan Daerah Kabupaten Tabalong Nomor 04 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Perempuan dan Anak Narasumber : Selviati, SPi (Kabid Perlindungan Perempuan dan Anak pada Dinas P2PAPPKB Kab. Tabalong).
- Peraturan Daerah Kabupaten Tabalong Nomor 08 Tahun 2018 tentang, Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Narasumber : Suriani, SH, Kabid Penegakan Perda pada Satpol PP Kab. Tabalong).